Mengenal Lebih Dalam Pengertian Server dan Fungsi Utamanya

Mengenal Lebih Dalam Pengertian Server dan Fungsi Utamanya – Server memiliki peranan yang amat vital dalam memajukan agenda pekerjaan. Server merupakan pusat dari semua komputer atau klien untuk tetap bersinergi antara satu dengan yang lainnya. Sehingga segala proses pekerjaan mulai dari penyimpanan file, data, dokumen, gambar hingga kebutuhan lainnya semakin berjalan rapi. Tak heran saja jika hari demi hari telah muncul komputer server untuk bisa memantau segala aktivitas pekerjaan yang terjadi.

Server-room-furniture – Secara garis besar, server memiliki beberapa jenis lengkap dengan penggunaannya. Di dalamnya berisikan sejumlah data untuk melengkapi aktivitas pekerjaan sehari – hari. Dibutuhkan banyak klien agar jalannya pekerjaan terasa mudah dan cepat. Dan untuk itu, di bawah ini sengaja kami paparkan fungsi utama server, di antaranya;

1. Mail Server
Mail server adalah suatu jaringan komputer yang berfungsi untuk melakukan pertukaran pesan antar satu komputer dengan jutaan komputer melalui media pesan elektronik. Pada penggunaannya, Mail Server memiliki dua bagian yakni surat masuk dan surat keluar. Bagian surat masuk pada server tersebut yaitu Post Office Protocol 3rd version (POP3) dan Internet Message Access Protocol (IMAP). POP3 berguna untuk menyimpan semua pesan pada Local Hard Drive. Sementara IMAP berfungsi sebagai penyimpanan salinan pesan.

2. File Server
File Server pun merupakan pelengkap PC Server. Dimana alat ini mampu memberikan akses pada lokal disk yang di dalamnya memuat sejumlah file penting mulai dari yang berukuran kecil hingga besar. Para pengguna komputer tersebut sangat memungkinkan untuk melakukan pengambilan atau penyimpanan data lewat jalur workstation.

3. Database Server
Database server berarti sejumlah data penting yang termuat dalam semua komputer. Sehingga para pengguna komputer klien pun bisa dengan mudah untuk melakukan pencarian data yang diinginkan. Sebab semuanya telah terangkum dalam satu bagian. Uniknya, Database Server ini mencegah data ganda baik yang disimpan secara sengaja atau tidak. Karena komputer server mampu mendeteksi adanya kesamaan nama terhadap setiap data baru dan lama yang tengah dioperasikan oleh pengguna aktif.

4. FTP Server
File Transfer Protocol (FTP) ialah salah satu protokol penting pada komputer yang bisa memberikan akses data mulai dari klien hingga server dalam waktu yang sama. Di sisi lain terdapat kejanggalan pada saat menggunakannya, yaitu pengguna bisa memakai FTP dengan kode ASCII yang dinilai rentan lantaran tidak melalui proses enkripsi pada saat melakukan transfer data.

5. Web Server
Web Server merupakan suatu jaringan komputer yang hanya melayani permintaan HTTPS dan HTTP. Cara kerjanya yaitu web Server akan mendapatkan kode khusus dari media internet atau browser. Lalu format yang telah ditentukan akan menjadi CSS dan HTML yang kemudian dikelola secara baik dan benar oleh browser. Sehingga para pengguna lebih nyaman saat membaca laman web.

6. Proxy Server
Proxy Server memiliki peranan sebagai perantara antar web server dan para pengguna. Nantinya para pengguna bakal mengakses proxy lebih dulu sebelum tiba ke halaman Web Server untuk melakukan pengoperasian lebih lanjut.

7. DHCP Server
Dan Dynamic Host Configuration Protocol (DHCP) adalah tipe server yang dapat melakukan perintah pengguna untuk memberikan pelayanan informasi TCP/IP dan IP address terhadap semua klien. Secara umum, sistem operasi tersebut masih bisa berjalan pada Windows 2000, Window 2003 hingga GNU/Linux. Nantinya para pengguna akan mendapatkan alamat IP secara otomatis atau tergantung permintaan.